NEWS
DETAILS
Jumat, 31 Oct 2025 08:56 - Honda Community Jawa Tengah

Kegiatan di gelar satu hari saja di monumen bedol desa wonogiri ,rangkaian acara dimulai dengan Sambutan Bupati Wonogiri Bapak Setyo Sukarno dilanjut Dari Kodim 0728 Wonogiri Letkol Inf Edi Ristriyono, Perwakilan Dari Polres Wonogiri yang di wakili kasat intel Bapak Tarto ,Ketua DPRD Bapak  Sriyono,S.pd, Direktur RSUD Bapak Adhi Darma, Ketua CBCW Bro Gendro Triyanto, Ketua Panitia Bro Heri Gatot ,Ketua IMI Jawa Tengah Bapak Frits Yohanes, dan Abah Eko Pimpinan Ponpes Manjung Wonogiri. 

Acara di lanjukan dengan menyanyikan lagu indonesia raya serta do'a bersama untuk sesepuh pendiri CBCW. Pengenalan sejarah pembangunan waduk Gajah Mungkur dan transmigrasi warga wonogiri yang terkena dampak proyek Diatas.
Di sisi lain acara ini juga ada kontes modifikasi yang terdiri dari beberpa kelas antara lain modifikasi Original CB pabrikan, standar touring , teyeng harian, CB, GL, TIGER LOKAL PLAT AD. 

Juga hadir perwakilan dari Honda Community Jateng oleh korwil Plat AD Bro Heri Peking serta Perwakian dari Paguyuban Motor Honda Wonogiri ( PMHW) Bro Lana

Menurut Mas Catur sekalu penasihat CBCW peserta yang datang terkonfirmasi 5 ribu peserta, dan ini menjadi kali pertama gelaran event community yang langsung bekerja sama dengan Honda Community Jateng. 

“Terima kasih atas kepercayaan kepada Community kami sudah bisa berkolaborasi dalam menjalankan event  ini dan suport system tegas Mas Catur"

Acara dilanjutkan dengan hiburan musik dengan artis artis lokal,dan tak lupa bahwa dari terselengaranya event ini banyak umkm wilayah winogiri yang terbantu.

RELATED
NEWS